Arif Rahman
Tentang Saya
Arif Rahman menghabiskan sebagian besar masa profesionalnya dengan berikhtiar dalam pendidikan. Buku-buku yang ditulisnya bertema “educational life”, dan sudah diterbitkan sejak tahun 2009.
Ia mendirikan kampus vokasi yang fokus pada pengembangan kecakapan hidup dan keuangan. Risetnya selama beberapa tahun terakhir berfokus pada pengembangan Benefit Company & Good Economy. Creative Worker (TransMedia Pustaka), Creator Inc (Bentang Pustaka), Make Your Story Matter (Gramedia Pustaka) dan Kontenology (Gramedia Pustaka) adalah beberapa buku terakhirnya yang sudah dipublikasikan. Di tahun 2021, Arif Rahman mendirikan Aras Raya Foundation, salah satu aktivitas yang dinilainya paling bermakna.